Selasa, 14 Februari 2017

Lotte World, Menjelajah Kastil Biru Korea (South Korea Day 1)

lotte world korea

Setelah berhasil mendarat dengan mulus di Bandara Incheon yang aku pikirakan adalah 'ini aku udah di korea ya? di tempat yang sama kayak Ji Chang Wook oppa?'. Untungnya yang aku lakukan bukan langsung lari nyariin artis-artis ganteng Korea tapi,  ketemu sama temanku yang udah dari 2 hari yang lalu nyampe di Korea. Habis berpelukan alay mirip teletubbies yang kehilangan satu personel (karena kita cuma bertiga), kita lihat sekeliling dan nemu sim card and wifi rental. Kita memang berencana buat pinjem wifi pocket atau beli simcard lokal biar kalau komunikasi gampang dan yang paling penting gak tersesat. Waktu itu aku milih yang 10-days dengan kuota unlimitied (rugi 2 hari sih karena cuma 8 hari di koreanya) dengan harga 38.500 won.

Dari bandara kita naik subway untuk ke penginapan. Dan ini adalah pertama kalinya aku berada di dalam kereta bawah tanah (ndeso banget kan haha).  Jujur saja inilah yang paling aku suka dari Korea.  Ya, berhubung aku gak suka nyetir mobil dan gak bisa naik motor,  transportasi umum yang istimewa di luar negeri memang bikin aku ngiler buat tinggal di negeri orang (liat aja gimana angkot,  bus atau travel milik indonesia *huft*). Untuk biaya subwaynya, lebih baik kalian beli dulu kartunya di airport, waktu itu aku beli T-money card di 7-eleven-nya bandara. Kalian bisa menemukan kartunya di mini market lain seperti Family Mart, CU atau GS-25. T-money adalah kartu yang digunakan buat bayar sarana transportasi seperti bus, subway dan taksi, serta tiket masuk beberapa amusement park. Kartu itu bisa kalian isi ulang di Ticket Vending and Card Reload Device yang bisa kalian temukan di setiap station. Isi ulangnya mudah, ada menu bahasa inggrisnya. Uangnya juga bisa di-refund jadi gak rugi kalau nanti sudah pulang dari korea.
 

Dokter Traveling Copyright © 2010 Design by Ipietoon Blogger Template Graphic from Enakei